PT Astra Agro Lestari Area Kaltim 2 Serahkan Bantuan APD Penanggulangan Covid-19 Ke Bupati Kutai Timur

28 May 2020 16:04
PT Astra Agro Lestari Area Kaltim 2 Serahkan Bantuan APD Penanggulangan Covid-19 Ke Bupati Kutai Timur
Penyerahan bantuan APD Nurani Astra yang diserahkan CDAM PT AAL Grup Area Kaltim 2, Adhe Sigit Sutanto kepada Bupati Kutim, Ismunandar berlangsung di Sekretariat Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di kantor BPBD Jalan Soekarno Hatta, Swarga Bara, Sangatta Utara, Kabupaten Kutim, Kaltim. (Humas PT AAL Area Kaltim 2)
.

KUTAI TIMUR, TRANS89.COM – Melalui program ‘Nurani Astra Berbagi Untuk Negeri’, PT Astra Agro Lestari (AAL) Tbk grup Area Kalimantan Timur 2 (Kaltim 2) menyalurkan bantuan pencegahan penyebaran Covid-19 berupa Alat Pelindung Diri (APD) terdiri dari pakaian Hazmat sebanyak 15 stel, masker surgical sebanyak 2.700 pices, Masker FFP2 sebanyak 50 pices, kacamata google sebanyak 15 pices dan handscoon sebanyak 650 pices kepada Bupati Kutai Timur (Kutim), Ismunandar.

Penyerahan bantuan APD Nurani Astra berlangsung di Sekretariat Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 atau di Posko Utama Penanggulangan Covid-19 Kutim di kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jalan Soekarno Hatta, Swarga Bara, Sangatta Utara, Kabupaten Kutim, Kaltim, Kamis (28/5/2020).

Bantuan program Nurani Astra diserahkan Community Development Area Manager (CDAM) PT AAL Grup Area Kaltim 2, Adhe Sigit Sutanto kepada Bupati Kutim, Ismunandar.

“Program Nurai Astra ini merupakan salah satu bentuk Corporate Sosial Responsibility (CSR) dari PT Astra Agro Lestari di bidang kesehatan. Astra Agro Lestari menekankan CSR pada empat bidang, yaitu pendidikan, kesehatan, lingkungan dan Income Generating Activity (IGA/kemitraan),” kata Sigit.

Menurut dia, seluruh APD ini merupakan bantuan dari 4 anak usaha Astra Agro Lestari di wilayah Kaltim 2 di Kabupaten Kutim, yaitu PT Karyanusa Eka Daya (KED), PT Subur Abadi Plantation (SAP), PT Sumber Kharisma Persada (SKP) dan PT Cipta Narada Lestari (CNL).

“Bantuan APD ini merupakan salah satu bentuk perhatian dari Astra Agro Lestari khususnya bagi para tenaga medis, dimana sebelumnya keempat anak usaha Agro Lestari aktif memberikan bantuan pencegahan Covid-19 kepada masing-masing desa dan kecamatan di ring 1 perusahaan,” tutur Sigit.

Ia menyebutkan, berbagai bantuan yang teah disalurkan sebelumnya, seperti penyemprotan cairan disinfektan di Kecamatan Muara Wahau dan Telen, pemberian thermo gun (alat pengecekan suhu tubuh) dan pembagian masker kepada masyarakat di desa ring 1, pemberian bantuan konsumsi untuk posko desa serta kecamatan, pembuatan tempat cuci tangan, dan lain-lain.

“Pemberian bantuan pencegahan COVID-19 ini merupakan bukti keseriusan PT Astra Agro Lestari dalam membantu pemerintah menangani dan menekan laju wabah Covid-19 di Kutim. Semoga dengan bantuan yang diberikan ini dapat mempercepat pelaksanaan penanganan Covid-19 di Kutim,” ujar CDAM PT AAL Are Kaltim 2, Adhe Sigit. (Nis)

Trans89.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya