Kegiatan Pemeliharaan Tugu LB Moerdani Distrik Tanah Miring Kab. Merauke

Satgas Mandala IV Merauke Beraksi

25 April 2024 21:46
Satgas Mandala IV  Merauke Beraksi
.

MERAUKE, TRANS89.COM – Bukan suatu tontonan menarik ketika sebuah Tugu yang terletakĀ  jalan Poros SP 2 kampung Yasa Mulya, distrik Merauke, Provinsi Papua Selatan mulai terlihat kusam. Tugu yang terkenal dengan sebutan Tugu LB Moerdani ini rupanya mendapatkan perhatian khusus dari Satgas Mandala IV sehingga tepatnya pada hari Senin tanggal 15 April hingga 17 April 2024 dilakukan kegiatan Pemeliharaan Tugu LB Moerdani oleh Satgas Mandala IV dpp Kpt lnf Andre.

Kegiatan tersebut dimulai pada hari senin tanggal 15 April 2024 pukul 09.00-17.00 WIT dengan melakukan pembersihan sekitar Tugu antar lain pembersihan sampah yang berserakan dan pencabutan rumput-rumput yang tumbuh di seputaran tugu, kemudian di lanjutkan dengan pengelupasan cat lama, pengecatan bagian atas patung yang meliputi Warna Baret, tas Payung, baju dan celana,payung cadangan, dan sepatu.

Lalu pada hari berikutnya, selasa tanggal 16 April 2024 pukul 09.00-17.00 WIT kegiatan di lanjutkan dengan pengecatan bagian payung utama, tiang tugu dan pelapisan ulang pada patung sehingga menghasilkan warna yang dengan pakaian loreng kopassus.

Dan pada hari ketiga, Rabu tanggal 17 April 2024 pukul 09.00-15.00 WIT yang merupakan tahap akhir yaitu pengecatan pagar dan trotoar yang melingkari tugu LB Moerdani.

Dalam rangkaian kegiatan tiga hari berturut-turut Dansattis Merauke Satgas IV Kapten Infanteri Andre mengatakan,”Tugu LB Moerdani merupakan tugu bersejarah bagi Bangsa indonesia, Papua pada Umumnya dan khususnya bagi masyarakat Kab. Merauke karena tugu tersebut merupakan bukti perjuangan Bangsa indonesia dalam menumpas penjajahan Belanda dalam membebaskan lrian Barat pada tanggal 04 Juni tahun 1962.

Tugu tersebut juga diresmikan langsung oleh Jenderal TNI( Purn ) LB. Mordani sendiri pada tahun 1991 yaitu di tandatangani atas nama pelaku sejarah yang saat pembebasan tersebut beliau masih berpangkat Mayor”.

Setelah kegiatan pemeliharaan tersebut, menjadi sebuah pemandangan yang indah bagi Masyarakat yang tinggal dan yang melewati Tugu LB. Moerdani. Respon masyarakat sangat positif terhadap tampilan baru yang ada terhadap monumen sejarah ini.

Trans89.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya