Bupati Lepas Kontingen Majene Berlaga di Proprov Sulawesi Barat

15 December 2022 01:33
Bupati Lepas Kontingen Majene Berlaga di Proprov Sulawesi Barat
Bupati Andi Achmad Syukri Tammalele melepas kontingen Kabupan Majene mengikuti Porprov Sulbar ke IV di Kabupaten Mamuju, berlangsung di Pendopo Rumah jabata Bupati Jalan Andi Tenno Heiko, Kabupaten Majene. (Trans89.com)
.

MAJENE, TRANS89.COM – Bupati Andi Achmad Syukri Tammalele melepas kontingen Kabupan Majene mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulawesi Barat (Sulbar) ke IV di Kabupaten Mamuju sebanyak sebanyak 655 orang.

Hadir Ketua DPRD Salmawati Djamado, Dandim 1401 Letkol Inf Ricad Harisab, Wakapolres Kompol Syaiful Isnaini, Kejari Beny Siswanto, Sekda Ardiansyah Ketua KONI M Idwar berlangsung di Pendopo Rumah jabata Bupati Jalan Andi Tenno Heiko, Kabupaten Majene, Rabu (14/12/2022).

Kontingen Porprov Kabupaten Majene akan mengikuti 24 cabang olahraga (Cabor) dengan jumlah atlit 513 orang masing-masing 326 atlet putra dan 187 atlit putri, sementara 142 orang Official.

Ketua KONI Majene, M Idwar mengatakan dirinya selaku penanggung jawab olahraga di Majene, ucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah (Pemda) Kabuapten Majene, karena telah memberi fasilitas kepada kami sebagai penanggung jawab kegiatan ini.

“Kami memohon maaf apabila ada kekurangan dalam setiap pelaksanaan kegiatan olahraga yang telah kita lakukan di Kabupaten Majene,” kata Idwar.

Menurutnya, akan diberikan bonus kepara atlit dari anggaran APBD. Untuk itu, kami harap agar para atlit serius dalam bertanding dan berusaha dengan segenap kemampuannya.

“Target kita kali ini di Porprov adalah agar kita dapat kembali mempertahankan prestasi juara umum yang telah kita capai sebelumnya,” tutur Idwar.

Sementara Bupati Majene, Andi Achmad Syukri Tammalele mengatakan, Porprov Sulbar ke IV tahun 2022, akan berlangsung di Kabupaten Mamuju dari tanggal 16 hingga 23 Desember 2022.

“Porprov ke IV Sulbar, merupakan sarana yang tepat untuk menjadi ajang pembinaan atlet-atlet berbakat Kabupaten Majene untuk mampu mengukir prestasi khususnya di forum regional Sulbar,” kata Syukri.

Ia berharap, jajaran KONI Kabupaten Majene untuk mengoptimalkan prestasi disetiap cabang olahraga.

“Momen Porprov Sulbar, harus betul-betul mampu di jadikan wadah kesempatan kepada setiap atlet Majene berpotensi berkembang, maju dan berprestasi di tingkat Sulbar,” harap Syukri.

Dirinya menyampaikan, kepada seluruh kontingen atlet dan official serta pihak yang terlibat, kami harapkan untuk dapat berjuang dengan penuh semangat, berjuang dengan sepenuh hati untuk menampilkan potensi terbaik dalam setiap pertandingan.

Lanjut Bupati Syukri, sebagai motivasi, Pemkab Majene telah menyiapkan alokasi bonus bagi atlet berprestasi pada APBD yang besarannya meningkat dari bonus diterima dari perhelatan Porprov sebelumnya.

“Saya ucapkan selamat bertanding. Jadilah kebanggaan masyarakat Kabupaten Majene dan Sulbar, jadilah atlet yang akan dikenang bagi generasi Sulbar di masa datang, semoga Allah SWT senantiasa meridhoi segala aktivitas yang kita lakukan,” imbuhnya. (Nis)

Trans89.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya