Komsos Babinsa Koramil 1427-01 Pasangkayu, Wujudkan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat

26 May 2023 00:05
Komsos Babinsa Koramil 1427-01 Pasangkayu, Wujudkan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat
.

PASANGKAYU, TRANS89.COM –  Komunikasi Sosial (Komsos) adalah salah satu media Babinsa untuk mengenal warga binaannya lebih dekat lagi dan sebagai sarana silaturahmi agar lebih dekat dan akrab.

Hal tersebut ditegaskan Babinsa Koramil 1427-01 Pasangkayu, Kopda Amiruddin, saat melaksanakan Komsos dengan dengan warga, di Desa Tikke,  Kecamatan Bambalamotu, Kabupaten Pasangkayu, Kamis (25/5/2023)

Menurutnya, Komsos juga bertujuan untuk mencari informasi dan mengetahui perkembangan situasi di wilayah desa binaan.

“Untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah tentu perlu menciptakan situasi kondisi yang kondisif. Dan yang paling penting kedekatan dengan warga binaan,” ujarnya.

Dijelaskan juga, jika Komsos yang dilakukan ini sudah menjadi tugas pokok sebagai seorang Babinsa untuk mencari informasi dan sarana silaturahmi dengan warga yang mencerminkan kemanunggalan TNI khususnya kepada masyarakat wilayah binaannya.

“Dengan Komsos akan tercipta suasana kemanunggalan TNI dengan rakyat yang harmonis, sehingga dalam setiap pelaksanaan tugas Babinsa di lapangan, juga bisa berjalan dengan baik,” pungkasnya.

Untuk dirinya berharap, semoga silaturahmi Komsos ini dapat  membangun sinergitas dan meningkatkan kerjasama antara Babinsa dengan warga, untuk saling mendukung dan saling memberikan  informasi terkait perkembangan situasi di wilayah

“Pada ini koordinasi untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, sehingga aman dan kondusif,” tutup Babinsa yang tercatat 1427 Pasangkayu ini. (Hrs/Andi).

Trans89.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya