APMM di Gowa Aksi di Kantor Desa Gentungang dan Kecamatan Bajeng Barat, Ini Tuntutannya

25 March 2021 00:34
APMM di Gowa Aksi di Kantor Desa Gentungang dan Kecamatan Bajeng Barat, Ini Tuntutannya
Aliansi Pemuda Masyarakat Menggugat aksi di kantor Desa Gentungang dan kantor Kecamatan Bajeng Barat, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. (Andri S/Trans89.com)
.

GOWA, TRANS89.COM – Sejumlah massa dari Aliansi Pemuda Masyarakat Menggugat (APMM) aksi degan mosi tidak percaya terhadap Pemerintah Desa (Pemdes) Gentungang.

Aksi dipimpin Wismar dan Farhan di kantor Desa Gentungang dan kantor Kecamatan Bajeng Barat, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel), Senin (22/3/2021).

Massa aksi membawa spanduk bertuliskan, tolak supremasi kebijakan, transformasi birokrasi adalah dasar negara demokrasi, aset desa bukan milik pribadi, kembalikan tupoksi mobil truk, pemilihan perangkat desa tertutup berujung nepotisme, RT/RW bukan siluman, usut tuntas status SK, tolak pemberhentian kepala dusun secara sepihak, adama pak desa.

Tuntutan massa aksi, Wismar meminta evaluasi kinerja Pemdes Gentungan, dan usut tuntas penggunaan mobil truk sampah yang tidak sesuai dengan tupoksinya.

“Kami menolak pelaksanaan pemilihan BPD yang diduga tidak transparan dimana hanya diketahui RT/RW dan pemberhentian Kadus yang diduga tidak sesuai mekanisme, dimana status Ketua RT/RW yang tidak jelas karena memiliki dua surat keputusan (SK),” terang Wismar.

Pengunjuk kemudian bergeser ke Kantor Camat Bajeng Barat dengan melakukan aksi yang sama.

Empat orang perwakilan pengunjuk rasa di terima Kasi Pemerintahan Kecamatan Bajeng Barat, Syaharuddin mengatakan, sebelumnya kami sudah sampaikan kepada Kades Desa Gentungan untuk tidak melakukan pergantian sebelum ada perekrutan kembali aparat pembantu desa.

“Kami akan koordinasi kembali kepihak Desa Gentungan terkait pergantian Kadus, BPD dan RT/RW. Kami dari pihak kecamatan sudah beberapa kali menyampaikan kepada seluruh Kades untuk menggunakan mobil truk sesuai tupoksinya,” katanya.

Dalam aksi itu, Aliansi Pemuda Masyarakat Menggugat tidak mendapat tanggapan dari pihak Pemdes Gentungang. (Andri/Nis)

Trans89.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya