Dansatgas Pamrahwan Yonif RK 751/VJS resmikan Lapangan Bola Volly di Lanny Jaya

28 July 2020 02:15
Dansatgas Pamrahwan Yonif RK 751/VJS resmikan Lapangan Bola Volly di Lanny Jaya
Dansatgas Operasi Pamrahwan Yonif RK 751 VJS, Letkol Inf Rofi Irwansyah resmikan dan menyerahkan lapangan bola volly, bola serta net kepada Kades Tepogi, Saul Kogoya selaku perwakilan pemerintah, berlangsung di Lapangan Ampera Jalan Bokon-Tiom, Desa Bokon, Distrik Tiom, Kabupaten Lanny Jaya, Papua. (Ruli Hardiansyah/Trans89.com)
.

LANNY JAYA, TRANS89.COM – Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) Operasi Pengamanan Daerah Rawan (Pamrahwan) Batalyon Infanteri (Yonif) Raider Kostrad (RK) 751 Vira Jaya Sakti (VJS), Letkol Inf Rofi Irwansyah resmikan dan menyerahkan lapangan bola volly, bola serta net kepada Kepala Desa (Kades) Tepogi, Saul Kogoya selaku perwakilan pemerintah.

Hadir di giat tersebut, Perwira Penghubung Satgas BKO Kodim Persiapan Lanny Jaya Mayor Inf Agung Waluyo, Wakapolres Lanny Jaya Kompol Arung R, Danramil 1702-04 Tiom Kapten Inf Restu Luberna, Kasat Binmas Polres Lanny Jaya Ipda Amir, Kades Tepogi Raul Kogoya, Ketua Wilayah Gereja Baptis Lanny Jaya Pendeta Yusuf Kogoya, Ketua Lembaga Masyarakat Adat (LMA) Kabupaten Lanny Jaya, Yele Wenda, berlangsung di Lapangan Ampera Jalan Bokon-Tiom, Desa Bokon, Distrik Tiom, Kabupaten Lanny Jaya, Papua, Senin (27/7/2020).

Kegiatan di awali dengan dengan doa dipimpin oleh Pendeta. Yusup Kogoya.

Dalam sambutan Dansatgas Pamrahwan Yonif RK 751/VJS, Letkol Inf Rofi Irwansyah, mengatakan alasan kami membangun lapangan bola volly karena melihat animo masyarakat Kabupaten Lanny Jaya yang menyukai olahraga bola volly ini.

“Sarana dan fasilitas lapangan bola volly ini diberikan kepada masyarakat untuk ajang silahturahmi masyarakat dengan TNI/Polri. Selain itu, dipergunakan untuk kegiatan olahraga masyarakat Kabupaten Lanny Jaya,” kata Rofi.

Selanjutnya peresmian dan penyerahan secara simbolis bola dan net volly oleh Wakapolres Lanny Jaya, Kompol Arung R kepada Kades Tepogi, Saul Kogoya. (Ruli/Nis)

Trans89.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya