Pemkab Pasangkayu Gelar Musrembang Tingkat Kecamatan Bambalamotu

04 March 2020 22:44
Pemkab Pasangkayu Gelar Musrembang Tingkat Kecamatan Bambalamotu
Suasana Musrembang tingkat kecamatan Bambalamotu, berlangsung di aula kantor Kecamatan Bambalamotu di Dusun Matua Jaya, Desa Randomayang, Kecamatan Bambalamotu, Kabupaten Pasangkayu, Sulbar. (Sarwo Kartik Roni/Trans89.com)
.

PASANGKAYU, TRANS89.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pasangkayu gelar kegiatan musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan Bambalamotu untuk tahun anggaran 2021 dengan tema, ‘meningkatkan SDM dan SDA untuk mendorong kesejahteraan masyarakat yang berkualitas tahun anggaran 2020’, berlangsung di aula kantor Kecamatan Bambalamotu di Dusun Matua Jaya, Desa Randomayang, Kecamatan Bambalamotu, Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat (Sulbar), Rabu (4/3/2020).

Sambutan Camat Bambalamotu, Darwin ucapkan terima kasih atas kehadiran para hadirin di kegiatan Musrembang Kecamatan Bambalamotu tahun 2020, dimana kegiatan Musrembang Kecamatan Bambalamotu ini sangat penting untuk kemajuan perkembangan desa-desa di Kecamatan Bambalamotu.

“Sejujurnya saya tidak akan membuka kegiatan Musrembang ini jika tidak dihadiri para anggota DPRD Kabupaten Pasangkayu daerah pemilihan (Dapil) II wilayah Bambarasa (Bambalamotu, Bambaira dan Sarjo), maka program-program yang dibahas sekarang akan dikawal langsung sampai tingkat atas,” ucap Darwin.

Sementara sambutan Ketua DPRD Pasangkayu yang juga berasal dari Dapil, Alwiaty mengatakan, melihat tema Musrembang saat ini, maka di harapkan para Kades agar tidak hanya program fisik yang dikedepankan, tetapi program non fisik juga harus diutamakan.

“Saya harap dalam Musrembang ini dapat mencapai perencanaan yang transparan dan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat kita semua. Semoga ditahun akan mendatang program yang dicapai dikegiatan Musrembang ini dapat terealisasi seluruhnya,” kata Alwiaty.

Selanjutnya sambutan Wakil Bupati (Wabup) Pasangkayu, Muhammad Saal menyampaikan, seharusnya dalam kegiatan ini anggota DPRD Pasangkayu di bagi dua tim.

“Musrembang ini bertujuan untuk merekam aspirasi masyarakat yang kemudian diseleksi dan dikawal hingga tingkat atas,” papar Wabup Saal.

Menurut dia, saat ini tidak ada lagi program yang masuk atau terealisasi tanpa melewati giat Musrembang.

“Selama 10 tahun saya menjabat sebagai Wakil Bupati Pasangkayu, saya rasa belum seluruhnya kebutuhan atau permintaan masyarakat dapat saya penuhi,” tutur Saal.

Dirinya melihat permintaan di setiap desa 75% adalah program fisik atau insfratuktur.

“Jangan hanya program fisik yang dikedepankan, banyak generasi muda kita terlibat narkoba dan penyakit masyarakat lainnya. Alangkah baiknya jika program yang dikedepankan dikhususkan untuk sumber daya manusia (SDM) atau sumber daya alam (SDA),” ujar Saal. (Sarwo/Nis)

Trans89.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya