Cegah Penyakit Bayi dan Balita, Kepala Puskesmas Sumarorong Himbau Warga Aktif Ke Posyandu

11 February 2020 15:49
Cegah Penyakit Bayi dan Balita, Kepala Puskesmas Sumarorong Himbau Warga Aktif Ke Posyandu
Puskesmas Sumarorong setiap bulan rutin melaksanakan kegiatan Posyandu dan salah satunya berlangsung di Posyandu Sipalamban, Desa Tadisi, Kecamatan Sumarorong, Kabupaten Mamasa, Sulbar. (Andi Waris Tala/Trans89.com)
.

MAMASA, TRANS89.COM – Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Sumarorong setiap bulan rutin melaksanakan kegiatan pos pelayanan terpadu (Posyandu) bagi bayi dan balita nol bulan sampai lima Tahun.

Selain Posyandu untuk bayi dan balita, Posyandu juga merupakan program rutin pemeriksaan kehamilan, pemantauan pertumbuhan bayi dan balita, serta pemberian imunisasi dasar lengkap (IDL).

Hal tersebut disampaikan Kepala Puskesmas Sumatorong, Yustina Lolok di sela-sela kegiatan Posyandu Sipalamban, Desa Tadisi, Kecamatan Sumarorong, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat (Sulbar), Selasa (11/02/20).

“Kegiatan rutin Posyandu bagi bayi dan balita ini dimaksudkan agar kesehatan bayi dan balita meningkat terutama pasokan gizi,” kata Yustina.

Menurut dia, selain peningkatan kesehatan, Posyandu juga sangat penting guna pencegahan penyakit seperti TBC, hepatitis, difteri, pertusis, tetanus, polio melitis dan campak.

“Dalam kegiatan Posyandu, petugas medis juga memberikan secara rutin vitamin A setiap enam bulan atau dua kali setahun yakni bulan Februari dan Agustus,” tutur Yustina.

Ia menjelaskan, begitu pentingnya program Posyandu ini dan menghimbau warga Kecamatan Sumarorong agar secara rutin mengikuti kegiatan Posyandu, dimana petugas kami selalu aktif turun lapangan untuk melaksanakan Posyandu.

“Kadang Posyandu dan pemeriksaan rutin dianggap sepele, padahal kegiatan Posyandu ini merupakan kegiatan yang sangat vital dan wajib dilaksanakan, khususnya bagi ibu hamil. Kegiatan Posyandu dengan pemberian vitamin tambah darah (Fe) serta suntikan Tttanus dan layanan pemeriksaan kehamilan secara rutin,” jelas Yustina. (AWT/Nis)

Trans89.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya