Jabatan Sama, Kamlan Siap Jalankan Program Diskominfo Pasangkayu

29 January 2020 17:07
Jabatan Sama, Kamlan Siap Jalankan Program Diskominfo Pasangkayu
Kabid Sarana Komunikasi, Diseminasi dan Informasi, Dinas Kominfo, Persandian dan Statistik Pasangkayu, Kamlan. (Andis/Trans89.com)
.

PASANGKAYU, TRANS89.COM – Setelah kembali diberikan kepercayaan sebagai Kepala Bidang (Kabid) Sarana Komunikasi, Diseminasi dan Informasi pada Dinas Komunikasi, Informasi (Kominfo), Persandian dan Statistik Kabupaten Pasangkayu oleh bupati tahun ini, Kamlan siap menjalankan tugas dan fungsi pokok yakni menyusun perumusan kebijakan dan petunjuk teknis dalam menjalankan program Diskominfo, Persandian dan Statistik tahun 2020 kedepannya.

Untuk itu, menurut Kamlan, dengan menjalankan program kerja Dinas Kominfo, kami di bidang arana komunikasi, diseminasi informasi melalui fasilitas kelembagaan komunikasi sosial dan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupatden Pasangkayu, termasuk pembinaan penyiaran, pengawasan produk rekaman dan pos daerah serta telekomunikasi.

“Program kerja Diskominfo adalah tanggungjawab semua bidang. Bagaimana bidang bisa menjalankan semua program-programnya masing-masing untuk pencapaian target Dinas. Jadi Kadis memang bertanggungjawab secara kelembagaan tapi pada intinya bidanglah yang berjalan,” kata Kamlan, saat ditemui diruang kerjanya di Kantor Dinas Kominfo, Persandian dan Statistik, kompleks perkantoran Jalan Masjid Madaniah, Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat (Sulbar), Rabu (29/1/2020).

Menurut dia, terkhusus pada bidang sarana komunikasi dan diseminasi informasi, mempunyai fungsi antara lain, menyusunan program kerja, menyusun perumusan kebijakan teknis di bidang sarana komunikasi dan diseminasi serta melaksanaan koordinasi serta fasilitasi perberdayaan lembaga komunikasi sosial dan pemda pada skala kabupaten.

“Saya rasa yang paling penting seperti lembaga penyiaran dan komunikasi, organisasi masyarakat, profesi, seperti wartawan dan LSM yang ada di Pasangkayu,” ujar Kamlan. (Ndi)

Trans89.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya