PTPN X Bantu Warga Melalui Dana CSR

31 October 2019 16:33
PTPN X Bantu Warga Melalui Dana CSR
Penyerahan bantuan dana CSR) oleh Dirut PTPN X, Dwi Annugoro kepada warga Dusun Dawuhan, Desa Kawang Rejo, Kecamatan Mumbulsari, Kabupaten Jember, Jatim. (Fitri/TRans89.com)
.

JEMBER, TRANS89.COM – Melalui kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR), Direktur Utama (Dirut) PT Perusahan Negara (PTPN) X salurkan bantuan bedah rumah kepada Nursiah warga Dusun Dawuhan, Desa Kawang Rejo, Kecamatan Mumbulsari, Kabupaten Jember, Jawa Timur (Jatim), Rabu (31/10/2019).

Hadir di kegiatan tersebut, Muspika, Kepala Desa Kawang Rejo, Tokoh masyarakat serta para jajaran PTPN X Kebun Ajung Kertosari.

Dirut PTPN X, Dwi Annugoro mengatakan, bantuan bedah rumah tersebut merupakan bentuk perhatian kami terhadap sesama. Melihat kondisi tempat tinggal Ibu Nursiah memang layak untuk diberikan.

“Biaya untuk bedah rumah Rp50 juta. Tidak hanya itu, kami juga memberikan bantuan biaya untuk pembuatan jamban senilai Rp1 juta hingga Rp1,5 juta di 11 titik,” katanya.

Ia berharap, bantuan yang diberikan melalui dana CSR ini bisa bermanfaat bagi masyarakat, karena PTPN X juga merupakan bagian dari masyarakat.

“Semoga bantuan ini bisa lebih meningkatkan kesehatan bagi warga. Dengan masyarakat yang sehat, tentunya akan berdampak sangat baik bagi kemajuan,” harap Dwi.

Menurutnya, bantuan CSR tersebut bukan yang pertama, tapi kegiatan kali ini lebih difokuskan, sehingga lebih terasa bagi masyarakat.

“Kedepan, masih akan terus dilakukan bantuan semacam ini, karena CSR adalah kewajiban bagi perusahaan,” tutur Dwi.

Selaku penerima bantuan bedah rumah, Nursiah mengucapkan terimakasih kepada PTPN X yang telah membantu membangunkan rumahnya.

“Semoga Allah menggantinya dengan rejeki yang lebih besar,” ucapnya.

Senada dengan Hakim, warga Dusun Peji, RT 1/RW 7, Desa Lengkong juga memgucapkan rasa terimakasih selaku penerima bantuan jambanisasi.

“Kami ucapkan terimaksih atas bantun pembangunan jamban,” ujarnya. (Fitri/Wan)

Trans89.com adalah media online yang
menyajikan berita terbaru dan populer, baik hukum, kriminal, peristiwa, politik, bisnis, entertainment, event serta berita lainnya